TELIKSANDI
NEWS TICKER

Kapolres Badung Buka Lat. Pra Operasi Lilin Agung 2020

Jumat, 18 Desember 2020 | 1:37 pm
Reporter:
Posted by: admin
Dibaca: 330

BALI | Teliksandi.id Dalam upaya mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di tengah pandemi Covid-19, Kepolisian Resor Badung akan menggelar Operasi Lilin Agung 2020.

Kegiatan rutin tahunan yang bertujuan untuk pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021ini, diawali dengan latihan Lat pra Operasi (Latpraops) yang dibuka oleh Kapolres Badung AKBP Roby Septiadi, SIK dihadiri Wakapolres Kompol Ni Putu Utariani, SH, PJU dan Kapolsek jajaran  serta 96 personil Polres Badung dan Polsek jajaran, di Aula Polres Badung, Bali. Jumat, (18/12) 08.30 wita.

Kapolres Roby Septiadi mengatakan, operasi ini dilaksanakan selama 15 hari mulai tanggal 21 Desember 2020 sampai dengan tanggal 4 Januari 2021 dengan mengedepankan kegiatan pencegahan, deteksi dini dan penegakan hukum dalam pengamanan perayaan  Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Sehingga dapat mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Ia mengharapkan dengan adanya latihan ini meskipun dalam waktu terbatas dapat mengubah pola pikir dan pola tindak bagi personil ke yang lebih baik dalam melaksanakan pengamanan serta dapat meningkatkan kemampuan, ketrampilan guna memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal.

“Pahami pengetahuan lakukan sinergitas kerja yang lebih baik,” Ujarnya.

Latihan yang memfokuskan dibidang teknis dan taktik operasi dengan koordinasi serta kerjasama dalam melaksanakan tugas operasi lilin agung 2020, diharapkan dapat mengahadapi segala bentuk potensi gangguan yang dapat mengahambat perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.
 
“Dalam upaya mengoptimalkan pelaksanaan operasi Lilin Agung 2020, semua personil, agar sungguh-sungguh melaksanakan Latpraops kepolisian ini dengan baik,” Pungkasnya.

 

Sumber        : Humas
Editor           : Selamet
Publisher     : Redaktur

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID