Pangkep -TELIKSANDI.ID– Untuk Memutus mata rantai Virus Corona atau Covid 19, Polsek Segeri bekerja sama Desa Parenreng Bangun Balla Ewako di Desa Parenreng Kecamatan Segeri.
Kapolsek Segeri Polres Pangkep Iptu Sumarto melakukan koordinasi dengan Kepala Desa dan seluruh RT / RW agar bisa terwujud Desa yang mampu menghadapi Pandemi Covid 19.
Perlunya Dukungan pihak terkait agar Balla Ewako ini mampu menjadi contoh kampung lain untuk memotivasi serta menciptakan Protokol kesehatan sesuai aturan pemerintah.
Iptu Sumarto dalam penjelasannya mengatakan bahwa “terciptanya balla Ewako ini untuk bersama sama memutus rantai penyebaran Covid 19 di wilayah kecamatan segeri,” Jelasnya
Laporan : Andi patawari