TELIKSANDI
NEWS TICKER

Pasar Tradisional dan Warung Kelontong Muntilan bersinergi dengan Mustika Padi Group

Selasa, 23 November 2021 | 4:41 pm
Reporter:
Posted by: redaksi redaksi
Dibaca: 362

MAGELANG | Teliksandi.id – Seorang pengusaha muda putra daerah bernama Yuli Prasetiya,Amd lahir di Muntilan Magelang 29 Juli 1990, yang mana diusai nya yang masih muda belia ia sukses meniti karir melalui usaha yang di jalaninya saat ini.

Awalnya, bertahun – tahun dirinya sempat mengalami jatuh bangun dalam menjalankan usahanya. Namun berkat ketekunannya, produksi bahan pangan baik dari sumber karbohidrat, sumber protein, sumber hewani maupun sumber mineral yang di kelolanya kini usaha tersebut kembali bangkit dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah Jawa Tengah khususnya Magelang Raya.

Saat ditemui di tempat kerjanya Yuli Prasetiya,Amd kepada wartawan ia mengatakan, selaku warga asli Magelang yang notabene dari turun temurun keluarga sebagai pengusaha produksi bahan pangan pokok akan berusaha semaksimal mungkin dalam pemenuhan kebutuhan pangan pokok yang diminta oleh seluruh warga Magelang Raya, dengan menjaga kualitas, kuantitas serta hygiene barang yang akan diproduksinya,” ucap Pras.

Guna untuk memperkenalkan hasil prodak yang dibuatnya ke seluruh distrubutor yang ada di wilayah Magelang Raya. Pras akan berusaha untuk melebarkan sayap ke sejumlah daerah, melalui door to door dengan menyasar Warung Kelontong yang ada di Magelang Raya,” ujarnya.

Menurutnya, ucap Pras, sesungguhnya kebebasan berserikat, berkumpul dan mengutarakan pendapat adalah Hak Mutlak Warga Indonesia.

Pada kesempatan ini, Pras selaku pemilik tunggal usaha dagang sudah memperkenalkan UD.MUSTIKA PADI ke sejumlah Warung Kelontong / Distributor di Wilayah Magelang Raya diantaranya, yang ada di wilayah Kecamatan Muntilan, Bandongan, Kaliangkrik, Candimulyo, Mungkid, Borobudur dan masih banyak lagi yang tidak dapat disebutkan satu persatu namanya.

Sementara, dari tanggapan salah satu pemilik warung kelontong yang tidak mau disebutkan namanya ia menyampaikan bahwa, dirinya sangat mengapresiasi kedatangan pengusaha muda berbakat yang sangat menyukai bisnis untuk kepentingan kearifan lokal. Selain itu, ia berharap UD.MUSTIKA PADI Group mampu berkiprah untuk menjaga Mutu dan Kualitas yang akan didistribusikan ke seluruh masyarakat pada umumnya. (VD).

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID