TELIKSANDI
NEWS TICKER

Tiga Personil Polres Badung Menerima Penghargaan Dari Kapolres

Rabu, 31 Maret 2021 | 11:54 pm
Reporter:
Posted by: redaksi redaksi
Dibaca: 267

Badung, Bali | Teliksandi.id Kerja keras dan kerja cerdas dapat memastikan keberhasilan, namun rasa syukur dan perbuatan baik dapat memudahkannya. Hal ini yang manjadi dasar terhadap 3 personil Polres Badung menerima penghargaan dari Kapolres AKBP Roby Septiadi, SIK dilapangan Apel Mapolres jalan Kebo Iwa No 1, Mengwi, Badung, Bali. Rabu, (31/3/2021) pagi.

Ketiga anggota Polres Badung yang mendapat penghargaan yakni
Kasat Lantas AKP Aan Saputra, SIK, Bripka Agus Kerta Negara salah satu anggota Bag Sumda dan Briptu Ni Made Citra Ariantini, SH dari anggota Sie Keu Polres Badung.

Kapolres Badung menyebutkan penghargaan dan Ucapan terimakasih terhadap 3 anggota Polres Badung
yang berprestasi ini merupakan contoh yang patut ditiru yaitu mereka dapat melaksanakan tugas di luar tugas pokok dan fungsinya sebagai anggota Polri.

“Bekerja keras tidak cukup dalam mencapai tujuan, jika tidak diberengi dengan ketulusan dan rasa syukur,” Kata Mantan Kasubbdit Gakkum Ditlantas Polda Bali.

“Silahkan lakukan inovasi yang positif sesuai 13 komponen penilaian yang telah dibuat secara online oleh instansi,” katanya mengingatkan.

“Inilah sistem transparan yang di buat oleh instansi. Cicil mulai sekarang jika menginginkan nilai yang baik sebagai persiapan dalam peningkatan karir kedepannya,” imbuh Kapolres Badung.

Selanjutnya kata Perwira Menengah asal suku Sunda ini mengajak seluruh personil untuk selalu berbuat baik, karena dengan perbuatan baik inilah Tuhan memberikan apa yang akan kita butuhkan, bukan yang akan kita inginkan.

Beliau mencontohkan keteladanan Maha Patih Gajah Mada, dengan sikap tegasnya sebagai Satya Haprabu (setia kepada negara dan pimpinananya). “Jika ada yang aneh-aneh diluar kebijakan pimpinan silahkan mengajukan pensiun dini, sebelum pimpinan memberikan tindakan tegas bagi mereka yang berprilaku yang tidak sesuai aturan,” Terangnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut pejabat utama Polres Badung, para Kapolsek jajaran, perwira dan puluhan personil Polres Badung. (Selamet/Hms).

Share this:

[addtoany]

Berita Lainnya

AWPI PERS GUARD - TELIKSANDI.ID