SEMARANG | TELIKSANDI.ID – Untuk yang kedua kalinya setelah terbentuk dan di saat Bulan Suci Ramadhan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) SAPU JAGAD Kabupaten Semarang, bersama Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI), Menggelar bakti sosial pembagian ribuan masker dan takjil buka Puasa berupa nasi bungkus di wilayah Kabupaten Semarang tepatnya di Lampu Merah Cebongan, Salatiga. (Kamis, 21 Mei 2020)
Baksos ini sebagai bentuk kepedulian Ormas SAPU JAGAD turut serta dalam pencegahan penyebaran Virus Corona. Kegiatan di mulai pukul 16.00.WIB den sanecara langsung kepada pengguna jalan sekaligus pembagian takjil buka puasa.
Koordinator Baksos di pimpin langsung oleh Joko Suprapto sebagai Dewan Pembina DPD SAPU JAGAD Kabupaten Semarang, dalam keteranganya kepada awak media mengatakan “Baksos bagikan rihuan masker dan nasi bugkus untuk buka Puasa kepada masyarakat dengan tujuan bersama-sama untuk menghentikan penyebaran covid-19, juga ber amal di Bulan Ramadhan” jelas Joko. (21/5)
Joko juga mengatakan, masyarakat Indonesia di berbagai daerah sudah mulai sadar untuk meminimalisir terjadinya penyebaran virus corona, sehingga harapannya pada Ramadhan ini Indonesia sudah bebas dari virus corona.
Saifudin yang juga Dewan Pembina DPD SAPU JAGAD Kabupaten Semarang menjelaskan “Melaksanakan perintah dari Dewan Pimpinan Nasional (DPN) SAPU JAGAD, sudah ribuan masker pada bulan Ramadhan ini kita tambah berbagi takjil dan bungkusan buka puasa yang sudah dibagikan ke warga, acara ini atas kerjasama yang baik sebagai bentuk pengabdian organisasi kepada masyarakat bangsa dan negara” Jelasnya.
Muhsinin, Wakil Ketua DPD SAPU JAGAD Kabupaten Semarang menjelaskan “Ormas SAPU JAGAD tergerak untuk membagikan masker dan nasi bungkus untuk buka puasa gratis di bulan Ramadhan, tentunya punya alasan tersendiri menyusul kelangkaan masker sejak wabah covid-19 melanda. semoga bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat dalam mencegah penyebaran virus corona atau covid-19 dan selamat menjalankan ibadah puasa” katanya.
Joko juga menambahkan kegiataan ini berjalan dengan baik, terselenggara atas dukungan team DPD Sapu Jagad Kabupaten Semarang yang kompak dan solid serta Donatur.
Tak lupa Joko juga menyampaikan terima kasih kepada Wasekjen DPN Sapu Jagad (Catur-Red) yang selalu memberikan masukan dan arahan-arahan yang sangat bermanfaat dari berdirinya DPD Sapu Jagad Kabupaten Semarang sampai saat ini dan Joko dan team juga berharap semoga Wasekjen segera bisa bergabung dan sehat wal afiat.
“SAPU JAGAD hadir untuk memberi solusi terbaik dan komitmen untuk membantu sesama” pungkas Joko menutup pembicaraan. (Red)